Sabtu, 28 Januari 2012

bupati berharap, kemenag jadi pionir bidang keagamaan

Matur, Singgalang
Bupati Agam Indra Catri Dt Malako Nan Putiah berharap jajaran Kementrian Agama Kabupaten Agam tetap mempertahankan diri sebagai pionir dalam bidang keagamaan melalui lembaga pendidikan, masjid, KUA, penyuluh agama dan lainnya.
Sehingga kehidupan beragama semakin semarak di mana saja di wilayah Kabupaten Agam dan sekitarnya, karena selama ini semuanya itu sudah berjalan dengan baik berkat peran aktif jajaran kemenag menyikapi dinamika kegiatan di bidang keagamaan di tengah masyarakat.
Hal itu terungkap oleh Bupati pada acara HAB ke 66 yang juga dihadiri seluruh SKPD di jajaran Pemkab Agam, Ketua DPRD Agam Marga Indra Putra dan undangan lainnya.
“Selama ini berbagai kegiatan yang dilakukan di jajaran Kemenag sudah cukup banyak dan berhasil berjalan dengan sukses di tengah masyarakat,” kata Indra Catri kepada wartawan usai memimpin Hari Amal Bhakti (HAB) ke 66 di lapangan sepakbola Matur, Selasa kemarin.
Hendaknya kegiatan yang sudah berhasil diujudkan semakin ditingkatkan dari waktu ke waktu, karena  hal itu tak terlepas dari tugas pokok dan fungsi (tupoksi) kemenag bagi kepentingan masyarakat.
Diakuinya, keberadaan jajaran kemenag yang didominasi stakeholdernya di berbagai lokasi pembinaan keagamaan seperti di masjid/musala dan kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya cukup mendapat tempat di hati masyarakat, terutama dalam menjaga keharmonisan kehidupan di tengah masyarakat melalui sentuhan moral agama.
Kedepan berbagan program pemerintah yang sudah dicanangkan selama ini seperti wc bersih, maghrib mengaji, baca tulis alquran dan pembinaan keagamaan lainnya dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya seperti yang sudah dilakukan sebelumnya.
Selain itu, Dt Malako Nan Putiah berharap khusus pada hari Jumat siang, siswa yang selesai melaksanakan Proses Belajar Mengajar (PBM) di seluruh tingkatan agar dikerahkan mendatangi masjid untuk melaksanakan ibadah jumat, tanpa membiarkan mereka pulang ke rumah masing-masing.
“Semuanya itu dilakukan demi memantapkan disiplin siswa untuk datang lebih awal ke masjid menunaikan ibadah jumat tersebut,”katanya.
Sehubungan dengan hal itu, Kepala Kemenag Kabupaten Agam H.Yetrizal Khatib menanggapi positif harapan dan imbauan bupati tersebut, dan pihak siap meujudkannya bersama 800 orang lebih jajarannya yang bertugas di 16 kecamatan.
“Kami siap mengoperasionalkan seluruh program yang sudah canangkan pemerintah tersebut melalui lembaga di madrasah, KUA, penyuluh agama, pengawas, penghulu demi peningkatan bidang keagamaan di tengah masyarakat,” jelasnya.
Pihaknya akan mensinergikan seluruh program yang ada didalam kurikulum sekolah dan lainnya dengan dinamika yang terjadi tengah masyarakat, sehingga hasilnya lebih optimal bagi pengembangan dakwah melalui tenaga yang sudah terlatih selama ini.
Dalam kegiatan HAB ke 66 itu juga dilakukan aktraksi grup qasidah Dharma Wanita Kemenag Agam yang juara I Tingkat Sumatra Barat belum lama ini dan penyerahan bantuan Jamkesda dari  jajaran Kemenaga Agam kepada BAZ yang disaksikan Bupati Agam serta penyerahan hadiah bagi pemenang lomba memeriahkan HAB tersebut. 210

Tidak ada komentar:

Posting Komentar