Selasa, 31 Januari 2012

20 siswa Paket C goro bersama di areal tanah Kodim 0304 di Sungai Jariang

Lubukbasung, Singgalang
Sekitar 20 orang siswa binaan yang mengikuti pendidikan Paket C yang dikelola Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Generasi Muda Lubukbasung pimpinan Sri Lestari melaksanakan goro bersama di areal tanah Kodim 0304 yang ada di Sungai Jariang Lubukbasung, Minggu kemarin.
Kegiatan goro itu dilakukan untuk persiapan tanam jagung di kawasan tersebut sebagai salah satu bentuk upaya lembaga dalam meningkatkan kesejahteraan mereka.
"Pada tahap awal kita akan melakukan penanaman bibit jagung pada 2 ha kawasan yang ada dan disesuaikan dengan kemampuan yang dimiliki," kata Sri Lestari kepada Singgalang.
Menurutnya, penanaman jagung tersebut dilakukan merupakan kegiatan tambahan dalam upaya menciptakan penghijauan di daerah tersebut, sekaligus meningkatkan kesejahteraan peserta didik nantinya.
Diharapkan melalui goro yang dilakukan, ada beberapa hal penting yang dapat dipetik seperti memperkuat jalinan silaturrahmi, disamping kegiatan positif dan bermanfaat bagi kepentingan bersama.
Selain itu, Imam Syafi'i pembina PKBM yang juga sebagai Koramil Lubukbasung mendukung sepenuhnya program PKBM tersebut, karena tidak saja mampu mengaktifkan areal yang ada untuk penghijauan, juga berpotensi meningkatkan perekonomian peserta didik.
"Hasil dari goro yang ada akan dikembangkan menjadi lebih baik lagi dengan melakukan pengembangan usaha untuk kesejahteraan bersama," katanya.
Untuk memantapkan usaha yang dilakukan itu, pihak PKBM juga melakukan kerjasama dengan pemuda setempat, sehingga terujud usaha yang saling mendukung antara satu dengan lainnya menuju usaha yang menguntungkan.210

Tidak ada komentar:

Posting Komentar